No image available for this title

Text

“PEMAHAMAN SISWA TENTANG AKHLAK HUBUNGANNYA DENGAN SELEKTIVITAS BERGAUL MEREKA DI MTS MUHAMMADIYAH 6 AL-FURQON SINGAPARNA TASIKMALAYA TAHUN PELAJARAN 2009/2010”.



ABSTRAK

Ayi Abdul Rasyid
06.0104.010
PAI Konsentrasi PGMI

“Pemahaman siswa tentang Akhlak hubungannya dengan selektivitas bergaul mereka di MTs Muhammadiyah 6 Al-furqon, Singaparna Tasikmalaya Tahun Pelajaran 2009 - 2010

Skripsi ini disusun untuk mengkaji Pemahaman siswa tentang akhlak hubungannya dengan selektivitas bergaul mereka di MTs Muhammadiyah 6 Al-furqon, Singaparna Tasikmalaya Tahun Pelajaran 2009 – 2010.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh keinginan penulis untuk mengetahui pemahaman siswa tentang akhlak, kepahaman siswa tentang akhlak ini ada hubungannya dengan cara mereka bergaul disekolah maupun diluar lingkungan sekolah, disamping itu pula bahwa pendidikan nasional diarahkan untuk mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa dan untuk mengembangkan posisi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat berilmu, cakap kreatif, mandiri dan menjadi warga Negara yang demokratis serta bertanggungjawab. Namun demikian, untuk mewujudkan tujuan mulia ini tidak semudah membalikan tangan, berbagai upaya harus dilakukan untuk mewujudkannya, salah satunya memberikan arahan pada siswa untuk berakhlak mulia demi pergaulan yang lebih baik
Penelitian ini dilaksanakan di MTs Muhammadiya 6 Al-furqon, Singaparna Tasikmalaya, dengan mengambil sample sejumlah 50 orang siswa. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskritif, metode analisa data yang digunakan untuk jenis penelitian ini adalah analisis komparatif prosentase
Realitas pemahaman siswa tentang akhlak berada pada kriteria cukup baik hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan pengolahan rekapitulasi data variabel X (pemahaman siswa tentang akhlak) sebesar 59,4 % dengan nilai cukup baik terletak pada rentang 40% - 65%. Sedangkan realitas selektivitas bergaul mereka di MTs Muhammadiyah 6 Al-furqon Tasikmalaya dengan criteria cukup baik pula, hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan dan pengolahan data variabel Y (Selektivitas bergaul) sebesar 60,2 % dengan nilai cukup baik yang terletak pada rentang 40% - 65%.
Adapun untuk tingkat korelasi/hubungan antara kedua variabel tersebut terdapat hubungan yang kuat antara kedua variabel tersebut hal ini dibuktikan dengan hasil analisa data statistik “Product Moment “ sebesar 0,81 yang mana jika hasil tersebut dikonsultasikan dengan nilai pada taraf signifikansi 5 % sebesar 0,273 dan taraf signifikansi 1 % sebesar 0,325 sehingga nilai sebesar 0,81 lebih besar dari nilai baik pada taraf signifikansi 5 % maupun pada taraf signifikans 1 %.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Alfabeta : Malang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
skripsi PAI
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya