No image available for this title

Text

AKTIVITAS KEAGAMAAN IBU RUMAH TANGGA DALAM MAJELIS TA’LIM DAN PENGARUHNYA TERHADAP PENDIDIKAN ANAK DALAM KELUARGA (Penelitian di Kampung Anjung Desa Tanjungsari Kec. Salopa Kab. Tasikmalaya)



ABSTRAK

Ii Umi Hamni. 05.01.222. "Aktivitas Keagamaan Ibu Rumah Tangga dalam Majelis Ta’lim dan Pengaruhnya terhadap Pendidikan Anak dalam Keluarga (Penelitian di Kampung Anjung Desa Tanjungsari Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya)".

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemikiran bahwa masyarakat, khususnya ibu-ibu rumah tangga, memiliki minat untuk mengikuti pengajian di majelis ta’lim merupakan sumber dari semua sumber pendidikan Agama Islam. Dari pendapat para ahli, baik para ulama, cendekiawan maupun cerdik pandai, semuanya itu bersumber pada Al Qur’an dan Hadits yang diajarkan di majelis ta’lim. Dengan mengikuti pengajian di majelis ta’lim masyarakat Kampung Anjung Desa Tanjungsari Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya, memiliki kemampuan dan keterampilan dalam pengalaman keagamaan, seperti: membaca, menghayati dan mengamalkan ajaran Agama Islam dan bersikap ramah serta berakhlaqul karimah. Ini mereka ajarkan semata-mata mampu mengendalikan diri hanya karena dengan mempelajari ajaran Al Qur’an dan Hadits disampaikan oleh para mubaligh/mubalighat.
Secara umum penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aktivitas keagamaan ibu rumah tangga dalam majelis ta’lim terhadap pendidikan anak dalam keluarga di Kampung Anjung Desa Tanjungsari Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya.
Dalam penelitiannya peneliti menggunakan metode deskriptif analisis, yaitu suatu usaha untuk mengumpulkan dan menyusun data, kemudian diusahakan pula adanya analisis dan interpretasi terhadap data tersebut. Untuk pengumpulan data penulis menggunakan interview atau wawancara dalam pengumpulan data, maka sumber datanya disebut responden, yaitu orang yang merespon atau menjawab pertanyaan-pertanyaan peneliti, baik pertanyaan tertulis maupun lisan. Di samping menggunakan interview peneliti juga menggunakan teknik observasi maka sumber datanya bisa berupa benda, gerak, atau proses sesuatu. Peneliti mengamati ibu rumah tangga di Kampung Anjung Desa Tanjungsari Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya, sumber datanya adalah ibu rumah tangga. Selain itu peneliti juga menggunakan dokumentasi, maka dokumen atau catatanlah yang menjadi sumber data.
Hasil dari perhitungan indeks korelasi, didapat r xy = 0,3 dan dapat dikatakan terdapat pengaruh yang signifikan antara aktivitas keagamaan ibu rumah tangga dalam majelis ta’lim terhadap pendidikan anak dalam keluarga.
Setelah membandingkan nilai thitung dengan ttabel yang menggunakan taraf kepercayaan 0,05 didapatkan thitung adalah 1,609 sedangkan ttabel adalah 0,127. thitung lebih besar daripada t tabel artinya hipotesis diterima.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Alfabeta : Malang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
skripsi PAI
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya