No image available for this title

Text

HUBUNGAN EFEKTIFVITAS MENGAJAR GURU AGAMA SEBAGAI GURU KELAS DENGAN PRESTASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN PAI



ABSTRAK

“Hubungan Efektifitas Mengajar Guru Agama Sebagai Guru Kelas Dengan Prestasi Siswa Mata Pelajaran PAI”
(Penelitian di SD Yayasan Islam, Panglayungan, Cipedes, Tasikmalaya)

HENRY HIDAYAT
NIM. 08.01.181

Guru adalah Pendidik Profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini. Jalur Pendidikan formal, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah. (UUGD Pasal I ayat 1). Kedudukan guru dan dosen sebagai tenaga profesional bertujuan untuk melaksanakan sistem pendidikan nasional dan mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, serta menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab. (UUGD, Pasal 6). Guru wajib memiliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. (UUGD, Pasal 8)
Tujuan pokok penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana hubungan efektifitas mengajar guru agama sebagai guru kelas dengan prestasi siswa dalam mata pelajaran PAI. Penelitian ini diajukan berdasarkan pada fenomena yang muncul di SD Yayasan Islam dimana sebagian guru agama merngkap sebagai guru kelas, serta ketidaksesuaian kompetensi akademi yang di miliki dengan tugas kenyataan di lapangan.
Metode yang diambil dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, karena metode ini dianggap paling cocok untuk mengungkap dan menganalisa fenomena empirik pada waktu sekarang ini. Pengumpulan dan pengolahan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, penyebaran angket kepada 30 siswa yang dijadikan populasi sampel dan studi kepustakaan.
Berdasarkan hasil pengolahan data dengan menggunakan analisis parsial dan koefisien korelasi untuk mengetahui persentase hubungan efektivitas mengajar guru agama sebagai guru kelas dengan prestasi siswa dalam mata pelajaran PAI dengan taraf signifikasi 0,05 (5%) diperoleh dk = 1, maka dalam tabel diperoleh hasil sebesar 11,07 dimana X²hit (4,86) < X²tabel (11,07). Ini menunjukkan variabel X mengikuti distribusi normal dan memiliki intensitas yang tinggi dilihat dari nilai rata-rata (Mean) sebesar 34,1. Selanjutnya pada variabel Y dengan dk = 3 maka diperoleh Ytabel sebesar 7,81 dimana Y² hit (1,90) < Ytabel (7,71). Ini menunjukkan variabel Y mengikuti distribusi normal dan memiliki intensitas yang tinggi dilihat dari nilai rata-rata (Mean) sebesar 78,1. Penafsiran koefisien korelasi bila dipersentasekan antara variabel X dan Y atau hubungan efektifitas mengajar guru agama sebagai guru kelas dengan prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran PAI sebesar 69%, dan 31% keberhasilan prestasi siswa yang dicapai dipengaruhi oleh faktor lain.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Alfabeta : Malang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
skripsi PAI
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya