No image available for this title

Text

Pengaruh Keterampilan Reinforcement guru Terhadap Prestasi Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Negeri Gunungpereng 3, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya.



ABSTRAK
EVA PURNAMASARI (2011): Pengaruh Keterampilan Reinforcement guru Terhadap Prestasi Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Negeri Gunungpereng 3, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya.

Guru dituntut untuk senantiasa kreatif dalam memodifikasi pembelajaran agar terjadi keselarasan antara upaya pencapaian tujuan dengan teknik pengajaran yang dilakukan. Cara mengajar guru kepada peserta didik akan mempengaruhi prestasi peserta didik di sekolah. Keterampilan reinforcement guru akan melahirkan prestasi yang baik. Itulah sebabnya betapa pentingnya keterampilan reinforcement guru Pendidikan Agama Islam di sekolah.
Permasalahan di SD Negeri Gunungpereng 3, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya adalah masih terdapat beberapa peserta didik yang berprestasi kurang baik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam. Dengan demikian penelitian dapat dirumuskan pada tiga masalah pokok, yaitu keterampilan reinforcement guru, prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan pengaruh keterampilan reinforcement guru terhadap prestasi belajar peserta didik.
Tujuan penelitian yang penulis lakukan adalah untuk mengetahui keterampilan reinforcement guru, mengetahui prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan mengetahui pengaruh keterampilan reinforcement guru terhadap prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SD Negeri Gunungpereng 3, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya.
Penelitian ini bertolak dari dasar pemikiran bahwa keterampilan reinforcement guru secara teoritik berpengaruh terhadap perubahan prestasi peserta didik, oleh karena itu guru hendaknya melaksanakan tugas dan tanggung jawab pembelajarannya dengan baik dalam membantu meningkatkan prestasi belajar peserta didik.
Adapun metode penelitian yang dipergunakan adalah metode deskriptif mengingat penyelidikan tertuju pada pemecahan masalah yang ada pada masa sekarang. Sedangkan teknik pengumpulan datanya melalui observasi, angket, teknik tes dan studi dokumentasi di mana angket dan tes sebagai alat pengumpul data pokok yang bersifat kuantitatif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan reinforcement guru pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam berada pada kategori baik, karena skor rata-rata mencapai: 3,18, berada di antara interval 3,01 sampai dengan 4,00. Prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam diperoleh nilai rata-rata 62,3 dan termasuk katagori cukup, karena berada di antara interval nilai 60 sampai dengan 69; dan pengaruh keterampilan reinforcement guru terhadap prestasi belajar peserta didik pada mata pelajaran PAI di SD Negeri Gunungpereng 3, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya mencapai 14% dan termasuk kategori pengaruh rendah, karena berada di antara interval 4% sampai dengan 16%.Dengan demikian hipotesis yang diajukan diterima.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Alfabeta : Malang.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
skripsi PAI
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya