Image of TELAAH BIAS GENDER DALAM PENDIDIKAN FORMAL

Text

TELAAH BIAS GENDER DALAM PENDIDIKAN FORMAL



DADAH. 1701069. TELAAH BIAS GENDER DALAM PENDIDIKAN FORMAL
Penulisan skripsi ini bertujuan hendak mengkaji bias gender dalamproses pendidikan formal dan mengkaji pendidikan dalam pemahaman gender, dengan bertitik tolak pada tujuan tersebut, maka diharapkan dapat menjernihkan landasan pemikiran gender yang telah disosialisasikan sejak lahir telah menyumbangkan ketidakadilan serta dapat menyumbangkan kerangka dasar konseptual terhadap gender dan pendidikan formal.
Gender disini sebagai suatu sifat atau perangkat peran, melekat pada laki-laki maupun perempuan yang dikonstruksikan secara sosial maupun kultur, sedangkan seks atau jenis kelamin merupakan pemberian; untuk dilahirkan laki-laki dan perempuan yang melekat selamanya tidak dapat dipertukarkan permanen (Kodrat Tuhan). Justifikasi formal terhadap dikotomi gender dimulai pada jenjang paling dasar (play group, TK, SD) dan dilanjutkan ketika anak memamsuki pendidikan menengah. Manifestasi dari pendikotomian peran gender dalam lembaga pendidikan formal ataupun dalam berbagai sektor kehidupan karena konsep gender dipahami diberlakukan salah.
Penelitian ini merupakan penelitian literer melalui riset keperpustakaan (Library Research). Dengan demikian ada dua sumber yang dapat dijadikan landasan dalam penelitian ini yaitu sumber primer dan sumber data sekunder. Sebagai penelitian kepustakaan maka diupayakan untuk mencari buku-bukuk perempuan dan pendidikan sebanyak mungkin dan selengkap-lengkapnya. pemanfaatan kepustakaan sangat diperlukan untuk mencari bahan literatur yang berkaitan dengan gender dan pendidikan.
Adapun dalam pengolahan data penelitian menggunakan satu metode yaitu analis data. Untuk mencari dan mendata secara sistematis hasil studi literer ini, agar dapat meningkatkan pemahaman dan dapat memberikan makna dari data yang diperoleh dari pemahaman. peneliti ini, maka ada satu pendekatan yang digunakan adalah analisis isi (content analysis) atau juga disebut analisis kualitatif yang pada dasarnya mempergunakan pemikiran logis, dan penarikan dengan model induksi dan deduksi yang berkaitan dengan bias gender dalam proses pendidikan formal.
Dari hasil penulis mengambil kesimpulan dari hasil penelitian literer dengan bias gender dalam pendidikan formal ini, memang secara teoritik sudah ada keberpihakan dan kesetaraan antara laki-laki dan perempuan tetapi, dalam prakteknya lembaga pendidikan formal masih menyumbangkan ketidakadilan ini tampak pada isi materi pelajaran, jenis mata pelajaran tambahan di sekolah menengah umum dan pendekatan PBM begitu juga bias gender sangat mempengaruhi pola pemahaman proses pendidikan.
Kata Kunci : Gender, Dikotomi, Pendidikan


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
F 014
Penerbit Alfabeta : Malang.,
Deskripsi Fisik
X, 58 hlm ; 20 x 30
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya