No image available for this title

Text

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA POSTER DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS V MI NURUL HDA DESA PASIRPANJANG KECAMATAN MANONJAYA KABUPATEN TASIKMALAYA



Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media poster pada pembelajaran IPA materi sistem peredaran darah pada manusia untuk meningkatkan hasil belajar siswa di kelas V MI Nurul Huda Desa Pasirpanjang kecamatan manonjaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis Quasi Experimen Design Type Nonequivalent Control Group Design. Kelompok eksperimen diberi perlakuan menggunakan media poster, sedangkan klompok kontrol dengan menggunakan metode konvesional (ceramah). Penelitian ini dilaksanakan di MI Nurul Huda Desa Pasirpanjang Kec Manonjaya, sebagai populasi terjangkau dengan sampel penelitian kelas V yang berjumlah 30 siswa, 15 untuk kelas eksperimen dan 15 untuk kelas kontrol. Istrumen yang digunakan yaitu tes berupa preetes-postesd dan observasi, dengan hasil penelitian bahwa terdapat pengaruh penggunaan media poster terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V MIS Nurul Huda Desa Pasirpanjang Kabupaten Tasikmalaya. Hal tersebut dapat dilihat dari perbedaan nilai hasil rata-rata pada kelas eksperimen sebesar 81,33 dan kelas kontrol sebesar 72,00. Hasil analisis data menunjukan nilai thitung 2,059 > ttabel 1,761.


Ketersediaan

I - 014I - 014Perpus STAI TasikmalayaTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
I - 014
Penerbit IAI TASIKMALAYA : TASIKMALAYA.,
Deskripsi Fisik
x , 21 cm x 29 cm ; 63 hlm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya