Image of IMPLEMENTASI METODE DEMONSTRASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN PRAKTEK SHALAT PADA MATA PELAJARAN FIQIH
( Penelitian di MTs. Persis Cempakawarna, Jln. Cempakawarna No. 75 Kelurahan Cilembang Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya )

Text

IMPLEMENTASI METODE DEMONSTRASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN PRAKTEK SHALAT PADA MATA PELAJARAN FIQIH ( Penelitian di MTs. Persis Cempakawarna, Jln. Cempakawarna No. 75 Kelurahan Cilembang Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya )



RISYDA TRIANI ROSA : IMPLEMENTASI METODE DEMONSTRASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN PRAKTEK SHALAT PADA MATA PELAJARAN FIQIH
di MTs. Persis Cempakawarna, Jln. Cempakawarna No. 75 Kelurahan Cilembang Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya. Skripsi : Program Studi PAI Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tasikmalaya, 2019.
Madrasah Tsanawiyah sebagai lembaga pendidikan khas pendidikan agama Islam mempunyai peranan yang strategis untuk membumikan nilai-nilai ajaran Islam dengan penyelenggaraan pendidikan agama Islam di kelas, khususnya pada bidang studi Fiqih sebagai unsur utama dari pendidikan agama Islam dalam bidang ibadah. Oleh karena itu maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian tentang implementasi Metode Demonstrasi dalam upaya meningkatkan pemahaman praktek sholat pada mata pelajaran Fiqih di MTs. Persis Cempakawarna Kota Tasikmalaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa mata pelajaran fiqih setelah menggunakan metode demonstrasi di MTs. Persis Cempakawarna Kota Tasikmalaya. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif. Untuk mendapatkan data yang akan diteliti, peneliti mengambil data dari populasi kelas VII-IX yang berjumlah 230 siswa dengan sampel berjumlah 23 siswa. Adapun metode yang digunakan adalah angket kemudian hasilnya dianalilsis dengan product moment. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) Implementasi metode demonstrasi yang dilaksanakan pada mata pelajaran fiqih bab shalat di MTs. Persis Cempakawarna Kota Tasikmalaya menunjukkan bahwa peserta didik secara umum telah memahami bacaan shalat sekaligus menselaraskan bacaan dengan gerakan shalat. namun masih ada kekurangan berupa kurang lancarnya peserta didik dalam membaca bacaan shalat, khususnya dalam bacaan tasyahud awal dan tasyahud akhir. Hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih tentang praktek shalat setelah menggunakan metode demonstarsi bahwa dari 23 responden dinyatakan tidak pernah shalat berjama'ah dengan prosentase 0%-30% berjumlah 1 orang, kadang-kadang dengan prosentasi 31%-50% berjumlah 1 orang, seringn melakukan shalat berjama'ah berjumlah 14 orang dengan hasil prosentase 51%70% dan 71%-100% menyatakan selalu melakukan shalat berjama'ah berjumlah 7 orang. Maka dapat disimpulkan bahwa mereka sering melakukan shalat berjama'ah setelah mendapatkan pemahaman tentang metode demonstrasi pada mata pelajaran fiqih tentang praktek shalat.
Kata Kunci : Implementasi, Metode Demonstrasi, Shalat


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
F 043
Penerbit PENERBIT INFORMAIKA : Malang.,
Deskripsi Fisik
X, 69 ; 20 x 30 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
-
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya