Detail Cantuman
Advanced SearchText
IMPLEMENTASI METODE TARBIYATUL MUBALLIGHIN WAL MUBALIGHAH DALAM MENINGKATKAN KARAKTER SANTRI KELAS MUTAWASITH
Penelitia ini dilatar belakangi oleh masih adanya santri yang memiliki akhlak yang belum mencerminkan bahwa ia adalah seorang santri yang telah banyak mendapatkan pengetahuan agama baik itu dari ustadz maupun ustadzah yang terbawa kebiasan buruknya sebelum ia masuk ke pondok pesantren Raudlatul Mutaalimin Cilendek Kota Tasikmalaya. Contohnya masih ada saja santri yang melanggar peraturan dan lalai ketika mengerjakan sholat 5 waktu, bermalas-malas ketika mengerjakan kegiatan di asrama, masih ada santri yang keras sikapnya sehingga belum bisa belum bisa memahami teman-teman di lingkungannya, masih ada santri yang merasa biasa saja ketika melalukan suatu perbuatan yang kurang baik bahkan ada sebagian santri yang masih berani mencuri barang milik orang lain.
Jenis Penelitian yang dilakuka adalah penelitian kualitatif yang dilakukan dengan teknik pengumpulan data: obsevasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data: Reduksi Data, Display Data dan menarik kesimpulan. Subjek dalam penelitian ini adalah Ustadz/Utsdzah atau dapat disebut juga koordinator dalam kagiatan Tarbiyatul Muballighn wa Muballighah.
Hasil penelitian yang dicapai dalam penelitian ini dapat diketahui bahwa dalam Penerapan metode Tarbiyatul Muballighin wa Muballighah terhadap santri ini yakni santri lebih mengetahui atau memahami daripada apa yang mereka kaji di kegiatan pengajian sehari-hari, contonya pengajian kitab kuning. Sehigga dari masing-masing ilmu yang mereka kaji dapat di kembangkan dalam kegiatan Tarbiyatul Muballighin wa Muballighah. Implementası dari metode Tarbiyatul Muballighin wa Muballighah ini alhamdulillah menghasilkan hasil yang memuaskan, sudah ada beberapa santri yang masuk dan mengikuti beberapa perlombaan seperti tingkat seKota, seProvinsi, sampai Nasional. Tetapi dengan adanya kegiatan Tarbiyatul Muballighin wa Muballighah ini karakter santri kelas mutawasith alhamdulillah meningkat, santriwan maupun santriwati menjadi lebih baik. Contohnya seperti dalam menghafal kebanyakan santri malas dalam menghafal tapi dengan adanya kegiatan ini para santri terpaksa harus dapat menghafal, kemudian dalam hal bertanggung jawab yang tadinya santri acuh dalam hal apapun tapi dengan adanya kegiatan ini mereka mau tidak mau harus bertanggung jawab dan mengikuti semua kegiatan.
Kata kunci: Implementasi, Metode Tarbiyatul Muballighin wa Muballighah, Karakter Santri
Ketersediaan
01175WRMi01 | 011.75 WRM i | Perpus STAI Tasikmalaya | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
011.75 WRM i
|
Penerbit | IAI TASIKMALAYA : kota tasikmalaya., 2023 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
011.75
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain